Exclusive interview www.homses.net with ELECTRON45

Sekilas tentang electron45, berawal pada akhir tahun 2006, ketika DJ Romy
1945MF berkolaborasi dengan Tyo Nugros dalam proyek yang dinamakan E45.

Format yang kemudian dinamai E45 Evolution ini lantas berkembang lagi menjadi E45
Trilogy setelah bertambah posisi seorang vokalis di dalamnya. Kemudian pada
Mei - Juni 2008, Romy dan Tyo memutuskan untuk membuat format band untuk
E45 dengan nama Electron45 yg personilnya adalah DJ Romy (Synthesizer, Sequencer), Tyo Nugros (Drum), Faddy Alkatiri (Vocal), Rama Satria (Guitar), Dmust Akira (Synthesizer, Vocal, Sequencer)


Photobucket


Homses.net : Menurut kita ini sebuah gebrakan baru, kalo blh tau
electron45 ini genrenya apa ya?


Romy : Genre Electron45 ini Glam Pop Rock Electro. Kalau di luar negri seperti Muse, CarparkNorth, dll

Homses.net : Seperti yangg kita semua tau DJ Romy adalah salah satu produser dance music terbaik yang Indonesia punya, boleh tau ga alesan kenapa pengen
juga memulai sesuatu yang baru dengan format band?


Romy : Dulu gue balik dari London 1993, House Music belum banyak yang tau. Gue
spreading the House Scene dengan teman-teman The Lamandau ( Achdiat, Irwan, Pite
dkk), then it can be called as "trend setter", dengan Filtered Disco juga ditahun 99 to 2000 , begitu juga dengan Tech House Tribal In dance scene.

Di band scene sekarang ini jaman band melayu. Gue buat band sama Tyo dengan genre Glam Pop Rock Electro ini Insya Allah kalau gue bisa sukses mudah-mudahan bisa jadi "trendsetter" di band scene. I'll always try to be trend setter not the follower.. Doain ya...


Homses.net : Apa harapan dari Electron45 sendiri di album yang pertama ini?


Romy : Our album Its just another new step di Indonesia maybe for a glam
pop rock band actually. Mudah-mudahan musik kita bisa diterima di semua
kalangan. Enak-enak kok lagu-lagu nya. Sudah dengerin blom kalian? Menggila, Hanya
dia, Hey, Ambigu..

Photobucket


Homses.net : Sejauh ini, dari tanggal keluarnya album. Sudah dapat tanggapan apa aja dari masyarakat atau dari pengamat musik tentang album menggila ini?

Romy : Kita baru keluarkan single menggila dan hey yang sempat charts di
beberapa radio di Indonesia, klip lumayan di putar di beberapa TV, kita masuk nominasi
Icema Award, seperti gue bicara diatas tadi, untuk menjadi trendsetter kita harus
melawan arus yang sedang ada sekarang.

Gue yakin kejenuhan masyarakat pada band yang bentuknya gitu2 saja. Sounds yang melayu-melayu, gitar, bass, drums yang mirip dari band ke band sudah cukup membuat orang fatique dan bosan.


Homses.net : Seberapa besar keseriusan seorang DJ Romy di Electron45? Apakah ini pertanda DJ Romy akan meninggalkan clubscene dan beralih ke band?

Romy : Gue seorang yang berdedikasi tinggi pada musik dan juga sudah
terbiasa akan multitasking , apakah mungkin gue bisa meninggalkan club
scene? Absolutely not!

Justru club scene plus gue ngeband membuat diri
gue makin semangat, plus kesibukan gue di politik seperti Nasional Demokrat
dan beberapa bisnis gue.

Homses.net : Sekarang single yang lagi banyak diomongin adalah menggila, dan sudah
keluar juga video klipnya. Single berikutnya apa nih yang bakal kasih gebrakan?


Romy : Hey adalah single kedua, dan kita sedang work on progress untuk buat klip nya.

Photobucket

Homses.net : Apa next project setelah album menggila? Dan kapan?

Romy : Gue sedang mengerjakan album untuk Alfi De Lovely yang bernuansa RnB
dan Dance. Juga gue sudah selesai membuat dua lagu RnB buat Drimi, penyanyi
baru. Denada juga gue sedang on progress.

Gue baru selesai remixes RAN
untuk iklan ice cream Walls, remixes JRock buat album ultah Aquarius, dan
album gue sendiri yg ke 7 (For Your Information: album list gue 1. DJ Romy Retro , 2. Four
chapter of life , 3. Journey to Tribal Progressive, 4. Club Hoppers 4 , 5. Unity in Diversity, 6. State of Spiritual Bliss)

Dan beberap lagu untuk release di luar negeri (Beatport, DJ Download, dll)

Homses.net : buat temen2 yg blm tau nih.mereka bisa dapetin album
electron45 dimana aja?


Romy : Di semua toko CD ( EG, Aquarius, Disc Tarra, Duta Suara, dll)

Homses.net : Dan sekedar info kalau mau booking Electron45, bisa menghubungi siapa?

Romy : ke Rivie
‎​ELECTRON 45 Management
Rivie Hudi
phone: +628562123449
email: management@electron45.com / rivie.hudi@gmail.com
twitter: @electron_45
facebook: www.facebook.com/electron45
website: www.electron45.com


Ok, sekian interview dgn electron45, sukses terus buat album barunya, dan ditunggu gebrakan selanjutnya.....

Read Users' Comments (0)

CLAS MILD MENTHOL PRESENTS

"4 ACES" THE 4th ANNIVERSARY OF EMBASSY CLUB JOGJA


Sabtu, tanggal 1 Mei 2010 Clas Mild Menthol Presents “4 ACES” The 4th Anniversary Of Embassy Club Jogja. Nuansa Las Vegas kali ini akan dihadirkan dalam perayaan hari jadi Embassy Club Jogja yang ke-4.

Photobucket

Opening act event ini akan dibuka oleh Rejoz The Groove yang akan menampilkan permainan perkusi yang hebat dibarengi oleh DJ Russ, menambah panas event ini permainan musik dari Joevan Blade akan dibalut vocal yang indah oleh Aliya Sachi.

Menambah heboh adanya serangan Saxophone oleh Nikki Manuputy yang akan berduet dengan permainan musik Remy Irwan.

Dapatkan penawaran untuk paket table VVIP IDR 2.000.000 ( Premium Bottle+Mix+2 Smirnoff Ice Bottle+Long Island/Illusion by Pitcher inclusive free entrance for 8 persons) atau paket table VIP IDR 1.500.000 ( Regular Bottle+Mix+2 Smirnoff Ice Bottle+Long Island/Illusion by pitcher inclusive free entrance for 5 person).


Photobucket

Event ini didukung oleh Clas Mild Menthol, Jack Daniel’s, XL, Smirnoff Ice, Ecpcare, Homses Net, Geronimo, Radio Q, Prambors, Swaragama ,Happy Pupy, Cekidot, Oh Lala Café, Vibe Liquer, Sunfresh, Lova’s Boutique, Shooter, Vibe Magazine, Kedai Kopi, Sheraton Hotel, Fresco,Dixie, Own Café, Kirana Club, FoodFezt, Fresh Magazine, Sky Vodka, Mai-Mai, Movie Box, Nanamia dan Indomaret.

Untuk pemesanan table dapat menghubungi Embassy Club Jogja, Sheraton Mustika Resort & Spa di Jalan Laksda Adisucipto Km. 8,7 telepon (0274) 484950.

Read Users' Comments (0)

Exclusive Interview with DJ RESTY




Apa kabar DJ Resty? Kemana aja nih kok udah jarang kedengeran?


Resty:
Heeyyyyloooww.. alhamdulilah baik, ada kok gw.. Ga kemana" lg jadi anak rumahan nih.. Mungkin bukan jarang kedengeran.. Jarang bredar eksis di club lebih tepat nya.. Tapi di twitter gw eksiss kok.. Hahahahahaha...


Kalo ga salah DJ Resty sudah produce track sendiri ya? Sudah ada berapa track nih yang udah jadi dan siap di release?

Resty: Iyaap, so far masi produce 1 track title nya 'Mind Soul' taun 2007, itu kolaborasi sama sahabat gw dari Jogja, sebenernya itu project percobaan. Alhamdulilah, dpt reaksi positif dari temen" smua (termasuk homses.net yg support first single gw)
Upcoming track? Lagi di bicarain.. It would be surprise! :)



Kalo boleh tau pake software apa ya dalam produce?

Resty: Kalo waktu itu sahabat gw pake software pro tools, kalo gw pake logic express.
Kalo untuk saat ini gw lagi coba menjamahi traktor pro... Hehehehe.. Mesti sabaar n butuh waktu n focus tuk bner" ngerti alias autis.. Hehehe


Sekarang genrenya lebih kemana sih?

Resty: Wow.. Saya cinta ptanyaan ini!!
Kalo mau jawab secara idealis tech-trance coz I deeply in love with trance.. Trance is my healer.
Kalo sekarang gw suka yang progressive techno, a bit dub, with a trippy instrument and sound.



Apa visi ke depan tentang dance scene di Indonesia?

Resty: Visi ke depan gw tuk dance scene adalah do not under estimated dj+mc+vj! We are musician.. Do respect with it..
Kita berkarya dengan music untuk raih prestasi bersaing secara sehat dan fair. Dan semoga crowd kuping nya bisa menerima & lebih melek tentang semua genre. Ngenes jg sih yaa kalo lo maen genre tech-trance di bilang electro(been there n done!) Ga mungkin kan setiap kali main bilang ma mc+vj nya mention kita lagi maenin genre apa?? Pffftt..


Menurut Resty sekarang dance scene kita uda gmn sih?siap ga edm kita untuk go internasional?

Resty: We're doing a great movement! Yeeaaiyyy... Siap banget edm kita buat 'unjuk gigi' secara international. Karena makin banyak DJ-DJ luar yg udah ga takut maen disini, dan makin banyak EO/Management DJ yg buat Konsep acara party yang creative n catchy. Producer" lokal kita juga banyak yg go international with their own movements. Dan satu lg yang gw suka.... rave party is back! Serruu bisa pake sendal... Hehehee..


Kalo ga salah gossipnya baru punya pacar nih?ada motivasi tersendiri ga dari seorang pacar dalam karir dj seorang DJ Resty? Karena pacar yang sebelumnya yg kita tau kan sangat punya andil besar dalam karir DJ Resty?

Resty: Gw pikir cuman artis doang yg ada infotainmentnya, tenyata DJ jg yap? Hahaha.. Peace...
Alhamdulilah, skrg status menjadi double.. Its a gift for me.. Sebenernya kalo ditanya ada motivasi or andil dalam karier gw, mrk (pacar-pacar gw) punya peran tersendiri untuk itu. Saling support satu sm lain. Kalo salah di bilang salah, ada take n give in a positive way.
Dan after all, pacar" gw manusia, terlepas profesi mereka DJ atau bukan, tetep harus saling support n protect.



Apa harapan DJ Resty sendiri dalam karir profesional seorang DJ?

Resty: Gw akan selalu cinta dgn dunia DJ. Karena gw cinta music dance. Harapan gw adalah, gw bisa terus berkarya dengan genre gw, pertahankan apa yang udah gw jalanin slama 3 taun jd DJ,buat album (amieen..), crowd bisa menerima genre gw yang sebenarnya n music gw bisa lebih worldwide..
Yang paling penting buat gw.. Bersaing sehat + displin waktu + punya prinsip dan target untuk karier gw..
Coz I'm a warrior not a worrier ( afgaan yaa bahasa gw hahahahaha) but it keeps me for not easily give up in any situation n always optimistic..
Cheers for all you guys..
:)

Read Users' Comments (0)

Exclusive Interview with CARL COX

Carl cox adalah salah satu dari sekian banyak DJ atau produser yg bisa dikatakan sebagai legend di dance industry. Kalau kita masih ingat,siapa yg tidak terkesima melihat Carl Cox spinning menggunakan 3 turntable technics 1210s? Namun semakin kesini teknologi juga semakin maju,dan carl cox berusaha untuk tetap update namun tetap dengan skill DJ yg luar biasa. Berikut ulasan interview dengan sang legenda Carl Cox.





INTERVIEW:

DJ set apa yg sekarang anda gunakan?

Carl : Sekarang saya menggunakan 2 CDJ pioneer dan 1 mixer vestax PMCCCX yg special dibuatkan oleh vestax untuk saya 6 tahun yang lalu. Tapi terkadang saya juga suka menggunakan mixer baru keluaran vestax PMC580 Pro Mixer,yang mana menurut saya itu adalah alternatifnya dari mixer pioneer djm 800.Yang pasti saya tetap menerapkan style saya seperti saya saat masih menggunakan Vinyl.


Apakah anda juga menggunakan software saat anda nge DJ?

Carl : Saya menggunakan native instrument traktor dan laptop macbook pro. Untuk kontrolernya saya menggunakan beberapa alat yang saya sebut MASCHINE, keluaran dari native instrument juga yg mana bisa menjadi 2 fungsi. Bisa sebagai sequencer untuk sample drum atau bisa juga sebagai midi kontroler. Saya bisa main 4 deck menggunakan maschine di traktor yg mana saya bisa memainkan effect sesuka saya – delay,filter,flanger,apa saja sesuka saya.



Kenapa anda lebih memilih traktor dibandingkan ableton live?

Carl : Karena saya adalah Live DJ!! Ableton tidak membuat saya bisa enjoy dan spontan dalam nge DJ. Ableton sangat halus tapi sangat tidak membuktikan anda sebagai DJ yg sebenarnya. Tapi jangan salah tangkap dulu, saya lebih menemukan kenikmatan dalam ableton untuk produce,tapi bukan sebagai DJ tool.



Digital atau Vinyl?

Carl : Saya mencintai vinyl, saya punya 150.000 record di garasi saya dari tahun 1968 sampai sekarang. Tapi pada akhirnya kita juga harus ikut perkembangan teknologi.



Words by : Dree
Sumber : djmag.com

Read Users' Comments (0)

HOMSES.NET CONTACT

ADDRESS:
Bona Indah Garden Blok B9 / 16,
Lebak Bulus, jakarta Selatan

INDONESIA


-------------------------------------------

E-MAIL:
party@homses.net

-------------------------------------------

TELEPHONE / FAX:
021 - 9510.1500 / 021 - 7511.270

Read Users' Comments (0)

ABOUT HOMSES.NET

Homses.net is the first web-based radio dance music in Indonesia. This idea was developed by two dance music lovers Angga Pratama Putra and Andika Pratama Rustam. PT. MIU is also assisting Homses.net as the main funder.

The term "homses" itself is an abbreviation of the home session, a jargon that means partying from home, just like the concept that brings Homses.net the usual atmosphere of dance music to be heard in the club house and even cellular phones. Homses.net utilize excess internet media with its international coverage, making seamless broadcast coverage around the world.

Homses.net first began broadcasting on March 27, 2009 and continues to grow rapidly as a medium to be reckoned among the dance music lovers in Indonesia. As it grows we are much helped by many people who have a passion in the world of dance music in Indonesia, including the DJ, VJ, MC, Club, Media, and of course "Homeys" (greeting listeners for homses.net) who faithfully listen Homses.net.

"Welcome home and have a nice trip!"

Read Users' Comments (0)